FYPMEDIA.ID – Untuk pertama kalinya, Indonesia mengadakan turnamen Microsoft Excel pada Oktober 2024 mendatang. Turnamen ini merupakan kolaborasi antara PT Pos Perusahaan Indonesia dengan Financial Modelling World Cup (FMWC).
Microsoft Excel World Championship Indonesia 2024 adalah turnamen esports berbasis Excel untuk warga negara Indonesia. Turnamen ini akan berlangsung secara hybrid, yang mana kegiatan offline akan berlangsung di Point Arena Jakarta. Pengumuman ini sudah dikonfirmasi lewat akun Instagram resmi @fmwcindonesia.
MEWC Indonesia terbuka untuk setiap penduduk atau warga Indonesia dengan minimal usia 18 tahun. Untuk pendaftaran turnamen ini sudah dibuka sejak bulan Agustus dan akan ditutup pada 4 Oktober 17.00 WIB. Dilansir dalam laman fmworldcup.com, turnamen ini akan dikelompokkan menjadi 3 kategori yang bisa disesuaikan dengan posisi atau jawaban saat ini. Berikut kategori peserta turnamen MEWC Indonesia:
- Rookie : terbuka untuk semua mahasiswa dari program akademik, dan universitas (diploma, sarjana, dan magister, dan doktor). Wajib melampirkan kartu pelajar.
- Profesional : terbuka untuk semua warga Indonesia.
- Badan Usaha Milik Negara (BUMN): terbuka untuk staf perusahaan milik negara. Wajib melampirkan kartu identitas BUMN.
Pembelian tiket kategori BUMN akan memberikan akses ke kompetisi untuk 5 orang, sedangkan untuk kategori Rookie dan Profesional hanya untuk 1 orang per tiket.
Turnamen Microsoft Excel World Championship Indonesia 2024
Dalam turnamen ini akan berlangsung sebanyak 3 babak, yaitu akan ada Babak Kualifikasi, Babak Semi Final dan Babak Grand Final. Babak kualifikasi akan diselenggarakan pada tanggal 5 Oktober 2024 secara online dan tidak akan disiarkan. Sesi ini akan diadakan pada pukul 14.00 WIB selama 60 menit.
Babak Semi Final dan Grand Final akan berlangsung secara offline di Point Arena Jakarta di hari yang sama, yaitu 13 Oktober 2024. Babak Semi Final akan dimulai pada pukul 13.00 WIB, yang akan mempertontonkan 24 pemain yang lolos dari Babak Kualifikasi. Dari sesi ini akan dipilih 8 pemain terbaik yang akan lolos ke babak selanjutnya dan dipilih berdasarkan aturan kualifikasi yang telah ditetapkan, yaitu:
- Rookie : 2 pemain terbaik
- Profesional : 3 pemain terbaik
- BUMN : 3 pemain terbaik
Selanjutnya, pada pukul 16.00 WIB turnamen akan kembali dilanjutkan dan menuju ke Babak Grand Final. Dari 8 pemain terbaik yang bertanding di babak ini, akan dipilih 3 pemain terbaik yang akan dinobatkan sebagai pemenang dan pemenang pertama. Pemenang pertama dari turnamen ini dikirimkan untuk mewakili Indonesia dalam acara Microsoft Excel World Championship Final di Las Vegas, Amerika Serikat. Nantinya wakil Indonesia ini akan berkompetisi dengan pemain-pemain berskala global pada tanggal 2 Desember 2024 mendatang.