Ini Penyebab Gagal Ginjal Diusia Muda

gagal ginjal

FYPMEDIA.ID – Viral, Seorang pemuda berusia 22 tahun bernama Ridwan Fadhil harus menjalani cuci darah sebanyak delapan kali dalam sebulan. Hal ini dikarenakan dia menderita penyakit gagal ginjal stadium lima.

Ada beberapa rutinitas dan gaya hidup buruk yang ia jalani selama ini. Penyebab pertama adalah, dia jarang mengkonsumsi air putih. Setiap harinya dia mengkonsumsi minuman perasa seperti green tea, minuman cup, serbuk dan lain sebagainya.

“Bahkan sampai tidak sadarnya waktu itu, setelah makan berat pun, minumnya minuman perasa.” Ungkapnya dalam di akun tiktoknya @ridwanfadhil_ seperti diunggah oleh akun Instagram @katadokterofficial pada 12 Juli 2024.

Penyebab kedua adalah tidak menyempatkan waktu untuk berolahraga dan cukup tidur. Ditengah aktivitasnya sebagai seorang mahasiswa yang juga bekerja.

Dia memiliki waktu yang cukup padat. Aktivitasnya dimulai sedari pagi hingga pukul 8 malam. Sesampainya di kos, dia langsung mengerjakan tugas kampusnya. Terkadang tugas kuliahnya pun terbengkalai dikarenakan dia sudah lelah beraktivitas seharian, sehingga melanjutkannya di kemudian hari dan hal ini berulang – ulang terjadi dalam keseharian aktivitasnya.

Penyebab ketiga adalah dari pola makan. Dirinya mengakui jika sering membeli camilan pedas dan mengkonsumsi mie instan untuk stok persediaan di kamar kosnya. Makanan instan ini mengandung banyak natrium yang memicu hipertensi. Di samping itu, dia juga kerap memesan makanan secara online, seperti junk food dibandingkan makanan real food.

Comments are closed.