Direktur Utama PT KCIC Bantah Isu Sepi Penumpang Kereta Cepat WHOOSH

Direktur Utama PT KCIC Bantah Isu Sepi Penumpang Kereta Cepat WHOOSH

FYPMEDIA.IDDirektur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (PT KCIC), Dwiyana Slamet Riyadi, membantah isu sepi penumpang yang dialami oleh Kereta Cepat WHOOSH. Menurutnya, tingkat okupansi kereta cepat saat ini masih berada di atas 60%, meskipun rata-rata penumpang harian memang tengah mengalami penurunan.

 

Dwiyana menjelaskan bahwa rerata penumpang harian kereta cepat saat ini ada di kisaran 14.000 orang hingga 16.000 orang. Jumlah tersebut menurun dibandingkan pergerakan selama masa liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) lalu, yang mencapai sekitar 21.000 orang per harinya.

 

“Pasti ada dinamika seperti itu. Sejak Desember lalu naik terus sampai sekitar 21.000 orang kemudian sekarang turun ke kisaran 16.000 penumpang. Ini wajar,” kata Dwiyana di Kompleks Parlemen, Jakarta, pada Kamis, 25 Januari 2024.

 

Dwiyana juga mengatakan bahwa pihaknya tengah menyiapkan pemberlakuan skema tarif dinamis (dynamic pricing) untuk Kereta Cepat WHOOSH. Skema ini, yang sudah umum diberlakukan di berbagai industri, ditargetkan sudah dapat diterapkan pada tahun ini.

 

“Pokoknya segera diumumkan dalam waktu dekat, tahun ini rencananya,” jelas Dwiyana.

 

Isu sepi penumpang Kereta Cepat WHOOSH (PT KCIC) muncul berdasarkan unggahan di media sosial yang menunjukkan deretan kursi penumpang Kereta Cepat yang kosong. Namun, Dwiyana menegaskan bahwa penurunan jumlah penumpang adalah hal yang wajar dan bukan berarti kereta cepat tersebut sepi penumpang.

 

Temukan berita terbaru dan terlengkap lainnya disini

Comments are closed.